Kamis, 13 Oktober 2011

Sikorsky S-67, 1970


Sikorsky, yang merupakan raksasa industri helikopter, ikut serta dalam kompetisi desain untuk helikopter tempur yang dilaksanakan oleh Angkatan Bersenjata AS. Pada 1964, Sikorsky mengajukan proposal proyek S-66 ke Angkatan Bersenjata AS untuk spesifikasi AAFSS, yang mengharapkan kecepatan maksimal helikopter hingga 418 km/jam dan kemampuan melayang selama 10 menit. S-66 terlihat sangat mirip dengan Lockheed AH-66A Cheyenne (yang memenangkan kontes), tetapi S-66 memiliki rotor ekor Rotortrop yang dapat berputar pada porosnya hingga 90° untuk bekerja sebagai rotor anti-torque konvensional pada penerbangan horizontal dan sebagai propeler pendorong, yang dengan demikian mengubah S-66 menjadi sebuah pesawat gabungan pada penerbangan jelajah. Ketika AH-56A gagal memenuhi ekspektasi, Sikorsky menawarkan sebuah pesawat menengah, terdiri dari versi tempur dari S-61, tetapi kemudian mendesain AAFSS yang disederhanakan dengan menggunakan semaksimal mungkin komponen dari S-61. Hasilnya adalah S-67 Blackhawk yang muncul pada 1970.

Blackhawk terlihat seperti helikopter dengan rotor konvensional (seperti S-61) dan mempunyai garis dan fitur khusus milik helikopter tempur: dua sayap pendek dengan bentang 8,33 m dan ekor yang “all-moving”. Roda utama helikopter ini dapat dimasukkan, sementara roda di ekor tidak. Salah satu fitur yang paling menarik adalah adanya rem kecepatan pada ujung belakang sayap, yang dapat digunakan sebagai rem udara maupun untuk meningkatkan manuverabilitas. Sebagai tambahan, ujung rotor utama dimodifikasi dan diberi tekukan-ke-belakang sebesar 20°, untuk mengurangi getaran, kecepatan stall dan kebisingan.

Blackhawk melalui pengujian panjang dari 1970 hingga 1974 tetapi hasilnya tidak memuaskan. Namun demikian helikopter ini memecahkan rekor dunia kecepatanb untuk kelas E-1 pada 14 Desember 1970 dengan kecepatan 348.971km/h selama 3km, kemudian menjadi 335.485km/h pada sirkuit 15/25km. Pada fase terakhir pengujian, S-67 dipasangi dengan sistem penglihatan malam, sebuah turret TAT-140 dengan meriam 30mm dan kompartemen terisolasi dan kedap suara untuk pengangkutan pasukan. S-67 juga didesain untuk mengangkut persenjataan sebanyak 16 misil anti-tank TOW, roket 2,75 inci atau misil udara-ke-udara Sidewinder. 



Blackhawk menunjukkan manuverabilitas, kapasitas angkut senjata dan fleksibilitas yang sangat bagus. Pada akhir putaran pengujian, Angkatan Bersenjata AS meminta agar helikopter ini dimodifikasi dengan mengganti unit ekor dengan sebuah “ducted fan”, dan dengan konfigurasi ini mampu mencapai kecepatan 370 km/jam saat test menukik pada 1974.

Sikorsky mendesain dan mengembangan helikopter serang kecepatan tinggi Sikorsky S-67 Blackhawk sebagai usaha swasta. Helikopter ini mengkombinasikan dua mesin General Electric T58-GE-5 1119kW, serta rotor utama dan ekor lima-bilah dengan badan pesawat ramping, sayap tetap bentang-pendek 8.33m, unit ekor berbentuk salib dengan permukaan horizontal “all-moving”, dan roda pendaratan ekor yang dapat dimasukkan. Pada akhirnya pengembangan helikopter ini dihentikan setelah sebuah kecelakaan pada 1974.




Data Teknis Sikorsky S-67:
Awak: 2
Mesin: 2 Mesin Turboshaft General Electric T58-GE-5, menghasilkan 1119kW
Diameter Rotor Utama: 18.9 m
Panjang: 19.7 m
Tinggi: 5.0 m
Bentang Sayap: 8.33 m
Berat take-off: 9980 kg
Berat Kosong: 4955 kg
Kecepatan Maksimal: 349 km/jam
Kecepatan Jelajah: 320 km/jam
Kecepatan Naik: 12.1 m/detik
Jarak Jelajah: 400 km


Diterjemahkan secara bebas dari:  www.aviastar.org

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | coupon codes