SURABAYA - Komando Armada RI Kawasan Timur (Koarmatim) melakukan uji coba Swim-vest (jaket pelampung) buatan perusahaan Lokal asal Bandung di perairan dekat Dermaga Penjelajah Barat Ujung Surabaya, Senin (3/1).
Dalam uji cobanya dihadiri Panglima Komando Armada RI Kawasan Timur (Pangarmatim) Laksamana Muda TNI Bambang Suwarto dan Kepala Staf Koarmatim Laksamana Pertama TNI Arief Rudianto, SE beserta perwira staf lainnya. Uji coba swim-vest yang dirancang memiliki ketahanan beban mengapung 200 kilogram tersebut dilaksanakan dalam dua tahap. Tahap pertama dilakukan oleh dua personel Dinas Penyelamatan Bawah Air (Dislambair) Koarmatim.
Kemampuan swim-vest perorangan ini saat diuji coba bukan hanya mampu menahan daya apung satu orang, tapi juga masih mampu mengapung walaupun ke dua personel Dislambair tersebut bergabung jadi satu hanya dengan menggunakan satu swim-vest.
Pada uji tahap ke dua, yang melakukan adalah dua orang personel Satuan Pasukan Katak (Satkopaska) Koarmatim. Dengan pakaian doreng lengkap dan bersenjatakan AK-47, ke dua personel terlihat nyaman mengapung diatas permukaan air.
Dan ketika ke dua personel Satkopaska tadi bergabung dan hanya memakai satu swempes juga masih bertahan mengapung. “Kalau dalam uji coba swempes tersebut kondisinya bagus dan sesuai yang kita inginkan, maka kita akan pesan 200 buah untuk anggota KRI, kata Pangarmatim kepada perwira stafnya yang hadir pada saat itu.
Sumber : DISPEN_ARMATIM
Senin, 03 Januari 2011
Koarmatim Ujicoba Swimvest Buatan Bandung
03.10
ManWithNoBrain
No comments
0 komentar:
Posting Komentar