Jumat, 01 April 2011

Komandan Puspenerbal Resmikan Gedung Simulasi Pertempuran Laut, NACS

Komandan Puspenerbal Laksma TNI H. Sipahutar, M.Sc., Rabu (30/3) meresmikan penggunaan Gedung Naval Aviation Combat Simulator (NACS) yang ditandai dengan penandatanganan prasasti dan pengguntingan pita oleh ibu Linda Halomoan Sipahutar diikuti Komandan, Wadan, para Direktur Puspenerbal Danwing 1 dan Danwing 2.

Simulator pertempuran laut NACS ini dibangun dan dikembangkan sebagai simulasi taktik pertempuran pesawat udara yang sekaligus dapat difungsikan sebagai simulasi taktis operasi yang memiliki kemampuan peperangan laut meliputi peperangan permukaan atas air, peperangan bawah air dan udara.

Peralatan simulator dibangun dengan tujuan sebagai sarana latihan taktik pertempuran laut yang dirancang dapat diintegrasikan melalui platform fixed wing, rotary wing, surface ship dan submarine.





0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | coupon codes